MOTIVASI
HIDUP SUKSES
LANGKAH
– LANGKAH YANG BENAR UNTUK MENJADI SUKSES
Assalamu’alaikum warohmatullahi
wabarokatuh..
Alhamdulillahi rabbil alamin, pada
pagi hari ini, edisi siar Selasa, tgl 3 Maret 2020, kita bisa berjumpa kembali diudara, Bersama Nana, dari jam 07.00
s.d jam 09.00 nanti.
Hallo sahabat budiman, ada saya Nana dari radio
Mahaguru FM, apa kabar.... apa kabar....dan apa kabar....
Nah, Untuk mengawali perjumpaan kita pada pagi hari ini, Nana udah siapin satu materi baru
yaitu “ Motivasi Hidup Sukses” yang mengupas tentang “Langkah – langkah yang benar untuk
menjadi Sukses ” ... minggu kemarin kita barusan mengupas
mengenai, Meraih Sukses Dengan Pikiran
Alam Bawah Sadar , Dan saya berharap materi ini memberikan pencerahan yang
nyata terhadap diri pribadi kita semua. Yang nantinya memberikan semangat baru
atau mungkin memiliki tujuan baru dalam hidup kita untuk menuju kehidupan yang
lebih baik. Amiin..
**..................................opening...................................**
Sahabat budiman pada
kesempatan kali ini kita akan mengupas
mengenai “Motivasi Hidup
Sukses” yang mengupas tentang “Langkah – langkah yang benar untuk menjadi
Sukses ”
.
Bagaimana
keadaan sahabat budiman semua, apakah di pekan
pertama bulan Agustus ini sahabat budiman sudah menjadi orang yang
bersemangat, ya Kalau dibilang hari pertama,
hari pertama dimana kita bisa bersama dan saya menyuarakan suara saya
di minggu yang baru di minggu ini,
kita sudah bersemangat untuk
menjumpai hari-hari yang ada di depan mata
Ada banyak orang
yaah...yang selalu bertanya kepada saya, yaa mengenai sebuah hal yang
terjadi dan dikeluhkan oleh kita semua. Yaah betul.... Hal itu adalah sesuatu
hal yang sangat penting yang akan saya bahas kali ini....
Dan mungkin sahabat
budiman ada pertanyaan ya, Bagaimana sih Mbak Nana caranya saya bisa menjadi pribadi yang semakin sukses di
kemudian hari . Saya kali ini akan berdiskusi kepada sahabat budiman mengenai tahap - tahap menjadi orang sukses yang paling
masuk akal yang bisa langsung sahabat budiman praktekan saat ini juga. Bener
....
Sekarang saya akan menyuruh sahabat budiman untuk mendengarkan saya sambil ditulis, ya
Satu persatu...
karena dari sini nanti bisa langsung
kamu praktekin saat ini juga. Betul...
saat ini juga... siap oke... Sekarang saya minta tolong kepada sahabat
budiman ..
siapkan alat tulis dan kertas kosong ya ...
dimana ada kertas kosong di situ harus ada alat tulis . siapin dulu, sekarang,
oke....
Gimana udah ya....
Nah... sekarang juga saya minta tolong
kepada sahabat budiman, catat apa yang
ingin saya katakan ini, dan ada
syaratnya nih, sahabat budiman....
Apa tuh.... jadikan nanti saya bakal ngasih tahu nih
sebuah ilmu kepada sahabat budiman, Nah
ilmu ini bisa berhasil syaratnya harus
kamu lakukan atau praktekan secara berurutan tidak boleh lompat-lompat .
Emang kenapa Mbak
Nana udah pokoknya ikutin dulu nanti ada penjelasannya di belakang ya, sahabat
budiman, langsung aja kita langsung
berdiskusi ....
Oke... jadi gini nih tahap yang paling masuk akal
untuk menjadi orang sukses yang paling pertama adalah dirimu, harus menemukan diri sendiri terlebih dahulu .
Maksudnya begini
loohh... Kebanyakan orang tidak peduli umur mereka berapa, percaya atau enggak sahabat
budiman, Enggak semua orang loh sudah
menemukan diri mereka sendiri, diri
sendiri yang saya maksud disini bukan siapa nama kamu , Apa jenis kelamin kamu,
bukan.... tapi yang saya maksud diri kamu sendiri .
Apakah kamu tahu
siapa sih dirimu, yang ada di depan
handphone atau depan monitor komputer ini coba, siapa diri kamu.... sekarang saya tanya Apa kesukaan diri kamu... Apa ketidaksukaan dari diri kamu... sekarang kalau saya tanya lebih dalam lagi, karakter kamu nih, yang bener-bener orisinal yang bukan mencontek
orang lain, itu seperti apa sih, selama ini coba, selama ini lebih banyak mana.. Apakah diri kamu mencontek karakter orang lain
agar dipuji atau diri kamu menjadi diri sendiri seutuhnya, tidak peduli orang mau menerima apa Nggak,
.... jujur lebih banyak mana... Nah
Biasanya kalau diri
kamu jujur maka akan lebih banyak orang yang berkata, Oh iya Mbak Nana jujur aja sih, sebenarnya selama ini saya sering banget pakai
topeng. Soalnya kalau nggak pakai topeng
Mbak Nana klain saya tuh kabur. karena
gua nggak pakai topeng Mbak Nana Bos saya tuh gak suka, bahkan lebih
parahnya lagi, kalau saya nggak pakai
topeng Mbak Nana pasangan saya tuh kabur, Saya takut pasangan saya kabur , saya takut bisnis saya
tuh gagal. makanya pakai topeng karena
kalau saya pakai topeng, saya semuanya
bisa jadi lancar.
Ada yang seperti
itu, kalau itu adalah kamu mohon maaf
berarti diri kamu belum menemukan diri sendiri, nah sekarang Mbak Nana.... oke kalau
seandainya menemukan diri sendiri adalah langkah paling awal, untuk menjadi orang sukses, pertanyaannya, bagaimana dong cara yang paling efektif untuk
bisa menemukan diri sendiri . kan gitu yah...
Jawabannya adalah
untuk bisa menemukan diri sendiri, kamu
hanya cukup menjadi pribadi yang mandiri. Sekali lagi, menemukan diri sendiri
hanya bisa terjadi ketika dirimu mau menjadi hidup mandiri.
Nah, pertanyaan
berikutnya , Mandiri itu apa sih... Mbak Nana..
Jadi beginilooh...
Mandiri itu pada dasarnya, kita terbebas dari pengaruh siapapun di saat ini.
Bahasa gampangnya, Tidak manja. Tidak dikit dikit mama, tidak dikit dikit Papa,
tidak dikit dikitb pembantu, bahkan juga tidak dikit dikit istri, tidak dikit
dikit suami, tidak dikit dikit temen. Pokoknya diri kita dan Tuhan Alloh SWT,
Tuhan Aloh SWT, cukup. Itu pengertian Mandiri.
Anggap saja begini
, sekarang dirimu seseorang yang berusia diatas 18 tahun.
Sekarang, Biasanya
kalau di atas 18 tahun, diri kamu menjumpai masa perkuliahan. Kalau memang iya,
coba deh... beranikan diri Sahabat
budiman untuk Cari kos-kosan yang dekat dengan tempat kuliah sahabat budiman. Kenapa... karena dengan begitu dirimu yang
masih muda ini , ya ..bisa termotivasi untuk menjadi Mandiri. Nahh.. Kenapa
hidup mandiri itu penting Mbak Nana, karena dengan hidup mandiri , pertama diri
sahabat budiman, akan terbebas dari pengaruh lingkungan yang biasanya ada di
sekitar kita.
Siapa coba
lingkungan yang selama ini paling dekat dengan diri kita, siapa.... betul .... lingkungan
itu adalah keluarga. Lhoo memang Salah Mbak Nana..... kalau kita dipengaruhi
oleh keluarga . jawabannya salah, walaupun keluarga kita baik, saya akui ....
Walaupun keluarga
kamu penuh cinta kasih, tapi diri
sahabat budiman harus segera ditemukan dengan melepaskan diri dari mereka.... Karena yang nanti akan kita bawa di masa
depan tuh bukan orang tua lho, tapi
dirimu yang ada di dalam Badan Ini. Benar....
Coba sekarang kamu
taruh tangan kamu di dada.
Taruh tangan kamu di dada. Nah itu lhoo, diri ini nih, yang nanti akan kita bawa sampai diri kita
nanti menjadi kakek nenek... sampai diri kita nanti tua. Seumur hidup nanti
kita bawa. Betul , bukan orang tua
kita, Bukan Kakak kita , bukan adik kita
tapi diri yang kita pegang ini yaitu diri sendiri.
Nahh....hidup
mandiri ini nanti akan berusaha membuat dirimu tetap hidup, bagaimanapun caranya. Jadi ketika kita hidup mandiri, insting kita untuk bertahan hidup itu lebih keluar,
jadi manusia itu punya insting untuk bertahan hidup ya sahabat budiman, untuk
bertahan hidup itu nggak akan bisa keluar maksimal , kalau di kiri kanan kita
itu ada papa mama , ada kakak adik , ada teman baik... No...
Ketika diri sendiri
ingin hidup mandiri, maka insting bertahan
hidup itu akan keluar , di situ... di situ lah dirimu akan tampil
semurni-murninya, menjadi diri kita sendiri , dan percaya atau enggak itu cara
paling cepat untuk menemukan, siapa sih
diri kita sendiri, itu fakta...
Naah... nanti niih ketika
kamu mau hidup mandiri akan ada beberapa hal lucu yang keluar, Kenapa saya bilang lucu. LUCU... karena hal ini dulunya nggak pernah
bisa keluar ,ketika kita belum Mandiri . Tapi anehnya ketika kita Mandiri kok
ada hal-hal yang terjadi dalam hidup kita yang dulu itu nggak pernah terjadi, itu lucunya.
Termasuk kemampuan
kita beradaptasi dengan lingkungan, kemampuan diri kita dalam bersosial , kemampuan
diri kita dalam bertahan hidup, itu
hanya bisa keluar ketika diri kita Mandiri. Jadi kemandirian itu wajib hukumnya untuk
menemukan diri sendiri.... Oke.
Jadi langkah paling
awal untuk menjadi orang sukses , harus menemukan diri sendiri dengan cara
hidup mandiri, itu yang pertama. jelas ya....
Naah... sekarang
kita masukin yang kedua nih... Yang Kedua
setelah diri kamu menemukan diri sendiri, aahh ada level 2 yang bisa langsung kamu capai , setelah
diri kita ketemu , ada level 2 yang harus kamu lakukan yaitu menemukan keunikan
diri. Betul... keunikan diri ini sahabat
budiman nggak bisa ditemukan, Kalau diri
kita belum menemukan diri sendiri, Tidak Bisa . Naahh... Makanya saya bilang,
semuanya ini harus urut, karena memang tidak mungkin, keunikan diri bisa ditemukan, Kalau diri kita belum menemukan diri sendiri.
Naah...Keunikan
diri itu Contohnya apa sih Mbak Nana, Jadi gini sahabat budiman, tiap orang itu lahir ke dunia, punya semacam peralatan perang yang sengaja
dititipkan Alloh SWT dalam tubuh kita, supaya orang itu bisa hidup dengan bahagia. Naahh ...
ketika orang itu lahir ke dunia
dia punya senjata perang , yang bisa dipakai untuk dia hidup dan menolong orang
lain, keunikan diri itu contohnya begini
loohh....
Cristiano ronaldo
dan Messi sama-sama pemain bola, mereka bakatnya bola ,tapi keunikan diri
mereka terletak dari cara mereka melakukan gol. Cara Messi
me nge Gol kan bola sama cara Cristiano ronaldo nge Gol kan bola, beda
kan... Naah... cara mereka menggiring bola, kemudian memasukkan bola ke
gawang, itu looh yang dinamakan dengan
Keunikan diri mereka. Itu Keunikan diri. Lebih spesifik dari pada Bakat. Ada lagi contohnya yaitu almarhum Crisye dan Haji Roma Irama, mereka sama sama menyajikan sebuah lagu dan
menghibur kita semua, tetapi ada perbedaannya.... cara menyajikan dan ciri khas
lagunya ini lhooohh, yang disebut dengan keunikan, Bila Almarhum Crisye
menyajikannya dengan lagu Pop yang ceria... , tetapi beda dengan Bang Haji Roma
Irama, beliau menyajikan lagunya, dengan irama dangdut, yang membuat orang bisa
bergoyang. Betul......
Naah keunikan diri
ini penting lhoohh... kan kenapa... karena keunikan diri ini semacam memang
permata yang harus di temukan dalam diri supaya hidup kita berguna, bagi
sesama. Naah sekarang ada nggak diantara
kita semua yang sampai detik ini belum tahu keunikan diri kita itu dimana.
Banyak yaahh... Nah sekarang pertanyaan berikutnya adalah, bagaimana mbak Nana
caranya kita bisa menemukan Keunikan Diri ya kan....caranya itu gampang.
Lakukanlah sebanyak mungkin hal hal yang kita sukai dan lihat respon dari orang
lain. Semudah itu sahabat budiman.
Jadi gini nih, biar
lebih jelas, yah... Mulai sekarang
coba.. kamu tanyakan kepada diri sendiri, apa sih hal yang saya sukai. Naah.. kalau memang kamu sudah mandiri, dan menemukan diri sendiri,ketika diri kamu
bertanya apa sih hal yang kita sukai, itu akan langsung muncul. Oh hal yang
saya sukai adalah 1 2 3 4 5 6 7 8 dan seterusnya....
Nah kalau sudah
ketemu itu hal hal yang kamu sukai,
lakukan semuanya, sekali lagi , lakukan semua hal yang kita sukai, nanti dari
semua hal yang kita sukai yang kita lakukan akan muncul tuh, beberapa hal yag
kita terima dari orang lain. Ada yang dipuji dan ada yang tidak dipuji. Jadi dari hal2 yang kita sukai yang kita
lakukan tadi akan muncul 2 hal dari orang lain. Ada orang yang memuji danada
orang yang tidak memuji, naah cari.. yang kamu sukai tadi, yang ketika kamu
melakukannya dapet pujian dari orang lain, perihal apa itu. Naah itu dia... hal
itu yang ada keunikan diri nya, disitu keunikan diri kamu berada, yaahh...
keunikan diri itu nggak gampang ditemukan kalau dirimu sudah menemukan diri
sendiri , okeee... itu dia cara nya, lakukan banyak hal yang kita suka dan
respon orang lain , lihat mana yang di puji disitulah keunikan diri
kitakemungkinan besar berada. Jelas yaaa...
Nah.... sekarang
ketika diri kamu sudah menemukan diri sendiri dan sudah menemukan juga nih
keunikan diri, Selamat ya.... Kenapa
Karena dirimu sudah berada di level yang lebih tinggi. Naah ... tapi ada level yang
berikutnya.
Jikalau kamu ingin
menjadi orang sukses. Naaah.. Apa itu Mbak
Nana yang ketiga adalah coba temukan , karir yang tepat yang mana karir itu
sesuai dengan keunikan diri tadi , Naaah... jadi gini tadi kan kita udah
menemukan keunikan diri di sebelumnya sahabat budiman, pakai keunikan diri itu sebagai pilihan karir
Kamu.
contohnya ya saya
lagi nniih... saya punya keunikan diri berbicara kemudian saya menentukan karir
apa ya kira-kira yang tepat untuk bisa memenuhi keunikan diri saya ini sebagai
sebuah pekerjaan akhirnya ditemukanlah karier kita sebagai seorang penyiar yang memberikan motivasi dan inspirasi
seperti ini.
Artinya karir yang
tepat sudah saya temukan yaitu karir yang sesuai dengan keunikan diri. Nah itu
juga... itu juga yang coba saya minta
kamu lakukan di level 3 ini setelah kamu tadi level 1 menemukan diri sendiri,
level 2 sudah berhasil menemukan Keunikan diri, sekarang di level 3 coba....
coba temukan karir
yang tepat yang ada hubungannya dengan keunikan diri .
Nah terus.... caranya gimana Mbak Nana .... Yaitu tugas kita... tugas kita dong tugas kita untuk menemukan kira-kira karier
apa sih yang tepat yang sesuai dengan
keunikan diri saya,
Saya kasih contoh
ya... Misalnya keunikan diri kita adalah
kita nih suka banget Yang namanya Masak. Masakan kita selalu dapat pujian dari
orang lain, dapat apresiasi dari orang
lain, sehingga kita yakin... oooh ini keunikan diri saya, Mbak Nana. Baguus.....
Naah.... sekarang mulai dong... mulai
karier kamu dari memasak. Yang mana memasak
itu adalah keunikan diri kita.
Yaahhh.... Cara mulainya bagaimana, mungkin bisa dari YouTube juga, cari video cara masak nasi goreng bagaimana yang enak, cara masak mie goreng yang enak... mungkin masih konsumsi untuk diri sendiri
dulu, dulu jangan mikir terlalu jauh,
Naah ... Ketika sudah memulai
karier, dengan keunikan diri, percaya atau enggak.... di situ keajaiban akan
terjadi loh.... Bener... selama ini sahabat budiman, selama ini kita sudah
banyak mencoba banyak hal tapi percaya atau enggak, karir kita bisa melejit ketika diri kita berkarir
menggunakan keunikan diri.
Naah sekarang ,
coba , sekarang kita ambil kertas, kita
coret coret deh... kira2 apa sih strategi yang bisa kita lakukan, yang ada
hubungannya gitu lhooh , untuk menemukan karier yang tepat sesuai dengan
keunikan diri kita.
jadi bedanya, Kalau dulu, kan diri kita bingung nih, nentuin pilihan karir, harus dari mana yaaahh...
Nah ... sekarang
kan udah jelas, gunakan keunikan diri
aja, sebagai landasan karir kita. Hanya keunikan diri. Ingat syaratnya harus menggunakan keunikan
diri. Titik. Hanya itu.
Nah ... sekarang
kita sudah sampai ke tahap yang paling akhir nih, tadi kan yang pertama kita udah menemukan diri
sendiri, Mbak Nana, betul.... Yang kedua, kita sudah menemukan keunikan diri, benar... dan yang ketiga, saya sudah mulai karir nih, menggunakan keunikan diri.
Nah.... terus kalau sampai nomor 3 itu aja, tuuhhh..
kan Kayaknya belum sukses tuh ya masih dalam tahap merangkak gitu loh...
yaahh.. terus yang paling akhir itu apa Mbak Nana. Yang paling akhir ... sebagai penentu
kesuksesan kita adalah fokus sampai akhir... .
Lhooohh... kok
sampai akhir... Bener.... Percaya atau
enggak sahabat budiman, keberhasilan seseorang itu sebenarnya ditentukan, dari seberapa fokus dia menjalani sesuatu loh...
Orang itu nggak
perduli sehebat apa, kalau dia nggak
fokus ujung-ujungnya bakal kalah sama orang yang biasa-biasa aja taapi fokus.
Naahh.... fokus ini
.... nggak mungkin bisa terjadi, kalau
dirimu tidak mencintai pekerjaanmu.
Selama ini ku susah
banget fokus Mbak Nana .....
Nah itu, itu disebabkan karena dirimu tidak mencintai
Apa yang kamu kerjakan, bener apa nggak... Nah sekarang... kan kalau kamu
mengerjakan ini semua urut, Berarti kamu
sudah menemukan keunikan diri toh.... keunikan diri itu nggak mungkin , ada pada
pekerjaan yang tidak kamu sukai . keunikan diri itu pasti ada pada sebuah hal
yang kita cintai, sekarang kalau pekerjaannya sudah kita cintai, wajar nggak kalau diri kita bakal fokus. Ya wajar dong..... orang cinta kok.... suka kok...
Nah..... ini yang harus dijaga, adalah teruslah fokus sampai diri kita diakhir
nanti. Sampai kita tua nanti, karena
disitu keberhasilan akan terjadi ketika dirimu mau fokus sampai akhir nanti.
Yahh.... itu aja sahabat
budiman.... percaya atau enggak... Kalau diri kita bisa melakukan 4 hal ini, seperti yang saya lakukan, cepat atau lambat, tiba-tiba kita akan ngerasa.... oh iya yaa...
Mbak Nana , Kok bisa ya... ternyata
menjadi orang sukses itu gampang loh. Bener .... Sebenarnya gampang, nggak ribet asal mau. mau melakukan 4 hal yang
saya katakan tadi .
Yang saya rangkum
lagi nih yang bernama untuk bisa menjadi orang sukses yang pertama harus
menemukan diri sendiri . nah menemukan diri sendiri hanya bisa dicapai dengan
cara hidup mandiri. yang kedua menemukan keunikan diri menemukan keunikan diri
bisa dicapai dengan banyak melakukan hal yang kamu sukai dan lihat mana
diantara hal yang kamu sukai tadi yang paling banyak menerima pujian disitulah
letak keunikan diri kamu .
yang ketiga temukan
Kalimat yang tepat sesuai dengan keunikan diri yang sudah kamu temukan tadi
caranya melakukan banyak percobaan jangan takut ,
yang paling akhir
adalah fokus sampai akhir hayat. itu dia....
yaahh...
Itu 4 hal yang
harus kita lakukan supaya bisa menjadi orang sukses secara masuk akal . Saya
bisa kamu pun pasti bisa. Lakukan 4 hal ini saya cukup lihat deh pasti akan ada
perbedaannya dalam hidup kita.
Yaaah... itu aja
bisa saya bagikan kali ini kalau memang ini semua sangat membantu diri kita, untuk melakukannya dan sebarkan pengalaman
ini kepada teman , sahabat dan saudara untuk bisa sukses diakhir nanti.
Ada pepatah yang mengatakan bahwa tidak ada yang langsung
sukses dalam hidup ini. Semua orang
pernah salah dan pernah jatuh, yang
membedakan adalah bila mereka terus bangkit dan terus mencoba.
Ok. Itulah tadi kesimpulan dari
pembahasan kita kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat bagi kita semua dan bisa
menjadikan kita untuk memperbaiki dan memotivasi diri kita lebih baik dari hari
kemarin.
Kerja keras kerja cerdas dan kerja
ikhlas merupakan kunci utama dalam kehidupan.
Tidak ada yang langsung sukses dalam
hidup ini
Mencoba.... mencoba ... dan
mencoba....
Semoga Alloh SWT selalu memberikan
Ridho Nya kepada kita semua. Sebelumnya
saya ingin mengucapkan terimakasih buat sahabat budiman atas suportnya selama
ini.
Saya
tunggu kabar gembira sahabat budiman semua, dan jangan kaget kalau keajaiban
menghampiri sahabat budiman nantinya . pasti .... kebahagiaan menunggu di ujung
sana
Mari
kita raih dan kita songsong...
Keep
spirit, keep sharing dan keep loving.
Akhir kata saya, Nana dan seluruh
kerabat kerja yg bertugas mengucapkan terima kasih buat Sahabat budiman yang
telah mendengarkan dan selalu setia mengikuti acara di frekuensi 102,4 Radio
Mahaguru FM ini.
Mahaguru Pembangun Insan Cendekia
Solidaritas Yess......
Wabillahi taufik walhidayah,
wassalamu’alaikum wr. Wb.
#berbagiituindah
#kerjakeraskerjacerdas&kerjaikhlas
#sitifatonah
No comments:
Post a Comment